ANALISIS TEKNIS DAN EVALUASI KELAYAKAN PEMBANGUNAN JALAN PENGHUBUNG KABUPATEN KAUR-PROVINSI BENGKULU RUAS JALAN TANJUNG KEMUNING

fitri, suryani ANALISIS TEKNIS DAN EVALUASI KELAYAKAN PEMBANGUNAN JALAN PENGHUBUNG KABUPATEN KAUR-PROVINSI BENGKULU RUAS JALAN TANJUNG KEMUNING. ALISIS TEKNIS DAN EVALUASI KELAYAKAN PEMBANGUNAN JALAN PENGHUBUNG KABUPATEN KAUR-PROVINSI BENGKULU RUAS JALAN TANJUNG KEMUNING, 8 (2). ISSN 2086-9045

[img] Text
11. OK-Jurnal Inersia Oktober 2016 Vol.8 No.2-ANALISIS TEKNIS DAN EVALUASI KELAYAKAN PEMBANGUNAN JALAN.pdf

Download (191kB)
Official URL: https://ejournal.unib.ac.id/index.php/inersiajurna...

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menganalisis kelayakan pembangunan jalan penghubung Kabupaten Kaur-Provinsi Bengkulu ruas Jalan Tanjung Kemuning. Metode pengumpulan data menggunakan metode observasi dan dokumentasi. Metode analisis data menggunakan analisis teknis struktur perkerasan jalan dan evaluasi manfaat ekonomi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) hasil analisis teknis struktur perkerasan jalan meliputi (a) Jenis konstruksi perkerasan jalan terdiri atas 4 (empat) susunan lapisan, yaitu 1) lapisan permukaan, tebal 10 cm, bahan pembentuk lapisan Laston, 2) lapisan pondasi atas, tebal 21 cm, bahan pembentuk lapisan kerikil pecah yang disiram dengan aspal cair, 3) lapisan pondasi bawah, tebal 23 cm, bahan pembentuk lapisan campuran-campuran tanah setempat dengan kapur atau semen portland, dan 4) lapisan tanah dasar, tebal 41 cm, bahan pembentuk lapisan tanah setempat yang ada di lokasi proyek pembangunan jalan yang dipadatkan; (b) kondisi perkerasan jalan meliputi 1) lalu lintas rencana dan tingkat pertumbuhan lalu lintas, yaitu a) tingkat pertumbuhan rata-rata sebesar 4,5%, b) arus jam puncak sebesar 48 SMP/hari, c) nilai LHR0, yaitu LHR pada awal tahun rencana sebesar 1.200 SMP/hari, d) nilai LHRT, yaitu LHR pada akhir tahun rencana sebesar 1.948 SMP/hari; 2) nilai CBR sebesar 2,423% dan E sebesar 36,345 Psi; 3) besaran-besaran fungsional dari sistem perkerasan jalan meliputi (a) nilai Po sebesar 4,0; (b) nilai Pt sebesar 1,5; dan (c) nilai Pf sebesar 2,0; 4) nilai kehandalan sebesar 95% dan So sebesar 0,35; dan 5) nilai SN sebesar 3 cm, dan (c) kekuatan konstruksi jalan meliputi 1) nilai s sebesar 1.065, 2) nilai dR sebanyak 5 lendutan, dan 3) nilai FK sebesar 0,47% dan (2) Hasil evaluasi manfaat ekonomi meliputi (a) analisis biaya terdiri atas biaya proyek sebesar Rp.10.142.160.500,00, penghematan Biaya Operasi Kendaraan terhadap tiga jenis kendaraan, yaitu mobil penumpang, truk/bus sedang, dan truk/bus besar sebesar Rp.953.814.502,55 yang meliputi biaya tetap sebesar Rp.878.980.000,00 dan biaya tidak tetap sebesar Rp.74.834.502,55, dan penghematan waktu perjalanan sebesar 0,6 jam atau setara dengan Rp.572.288.701,53 dan (b) evaluasi kelayakan ekonomi meliputi 1) analisa ekonomi, yaitu nilai BCR dengan suku bunga 10% sebesar 1,490, suku bunga 12% sebesar 1,487, dan suku bunga 15% sebesar 1,482. Semua nilai BCR tersebut besar dari 1, nilai NPV dengan suku bunga 10% sebesar Rp.5.068.189.644,36, suku bunga 12% sebesar Rp.4.570.421.018,57, dan suku bunga 15% sebesar Rp.4.451.192.644,17, dan nilai EIRR sebesar 15,41% dan 2) analisa sensitivitas diperoleh nilai B-C (Benefit-Cost) tidak ada yang bernilai (-) Kata Kunci: Analisis Teknis; Kelayakan Pembangunan; Evaluasi Manfaat Ekonomi; Jalan Penghubung

Item Type: Article
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Depositing User: Dr. Ir. MT Fitri Suryani
Date Deposited: 29 Nov 2021 03:41
Last Modified: 29 Nov 2021 03:41
URI: http://repository.upi-yai.ac.id/id/eprint/4978

Actions (login required)

View Item View Item